Mikro

Edit




RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
KELAS 1 SD SEMESTER I
TEMA 4 SUBTEMA 3


Diajukan sebagai salah satu tugas mata kuliah pembelajaran mikro
Dosen Pengampu Mata kuliah:
Fajar Surya Hutama, S.Pd, M.Pd


Oleh:

Ella Mashulatul Mufida          130210204120

Kelas M





PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
JURUSAN ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS JEMBER
2016

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Sekolah                                   : 
Tema                                       : Keluargaku
Sub Tema                               : keluarga besarku
Kelas / Semester                     :  I/ 1
Kegiatan Pembelajaran           :  1
Alokasi Waktu                       :  45 menit
       I.  Kompetensi Inti      
1.     Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2.     Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.
3.     Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
4.     Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
    II.  Kompetensi Dasar  
Bahasa Indonesia
1.4    Menyampaikan teks cerita diri/personal tentang keluarga secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu penyajian.
Matematika
4.3 Menyatakan suatu bilangan asli sebagai hasil penjumlahan atau pengurangan dua buah bilangan asli lainnya dengan berbagai kemungkinan jawaban.
PPKn
4.4    Mengamati dan menceritakan keberagaman karateristik individu di rumah dan sekolah.
 III.  Indikator
Bahasa Indonesia
1.    Menyebutkan anggota keluarga besar.
2.    Membaca kosakata anggota keluarga besar.
Matematika
1.    Menentukan nilai tempat.
PPKn
1.     Menyebutkan keberagaman karakteristik dan kegiatan kebersamaan di rumah.
 IV.  Tujuan Pembelajaran
Bahasa Indonesia
1. Setelah membaca teks bacaan dan mengamati gambar, siswa dapat menyebutkan anggota keluarga besar dengat benar.
2.    Setelah mendengarkan contoh yang disampaikan guru, siswa dapat membaca kosakata anggota keluarga besar dengan benar.
Matematika
1.    Setelah mengamati contoh yang diberikan guru, siswa dapat menentukan nilai tempat dengan benar
PPKn
1.    Setelah mendengar penjelasan guru, siswa dapat menyebutkan keberagaman karakteristik dan kegiatan kebersamaan di rumah dengan tepat.
    V.   Karakter yang Diharapkan
·         Disiplin ketika siswa berdiskusi dan berkelompok.
·         Kerja keras dalam mengerjakan tugas dari guru.
·         Mandiri dalam mengerjakan tugas siswa mampu mandiri dalam menyelesaikan masalah.
 VI.  Materi Pembelajaran
Penempatan nilai tempat
VII.   Model dan Metode Pembelajaran
Pendekatan pembelajaran : saintific
Metode pembelajaran  : diskusi, tanya jawab, penugasan, demonstrasi dan ceramah
VIII.  Media, Alat/Bahan, dan Sumber Belajar
Media dan Alat Bahan
·      Gambar keluarga besar
·      Kartu kosakata bergambar ayah, ibu, nenek, kakek, paman, dan bibi.
·      Tabel nilai tempat
·      Alat bantu hitung


Sumber Belajar
Assagaf Lubna, dkk. 2013. Keluargaku. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
 IX.   Langkah-Langkah Pembelajaran
Deskripsi Kegiatan
Metode Pembelajaran
Alokasi Waktu
       I.            Prakegiatan
·         Guru membuka pelajaran dengan mengucapkan salam
·         Guru mengajak semua siswa berdoa menurut agama dan keyakinan masing-masing.
    II.            Kegiatan Awal
·         Guru melakukan apersepsi terhadap kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan.
Apersepsi:
Menyanyikan lagu “satu-satu aku sayang ibu”
·         Guru menyampaikan tujuan pembelajaran













Ceramah



2 menit




2 menit




1 menit
 III.            Kegiatan Inti
1.      Siswa diingatkan kembali mengenai anggota keluarga selain ayah, ibu, kakak, dan adik.
2.      Siswa diminta mengamati gambar yang diperlihatkan oleh guru.
3.      Siswa diajak berdiskusi mengenai isi gambar.
4.      Siswa diminta memberikan tanggapan mengenai isi gambar secara bergiliran.

Tanya jawab




Diskusi

Demonstrasi



2 menit


1 menit

3 menit

2 menit


5.      Guru memberi kesempatan
kepada siswa untuk bertanya tentang materi yang belum dipahami.
6.      Siswa mengamati kartu kosakata anggota keluarga besar yang diperlihatkan guru.
7.      Siswa membaca nyaring kata-kata pada kartu yang diperlihatkan guru.
8.      Siswa memasangkan kartu kosakata dengan kartu gambar.
9.      Guru menyampaikan bahwa dengan semakin banyak keluarga yang dimiliki merupakan suatu hal yang patut disyukuri.
10.  Siswa mengamati berbagai benda sebagai alat bantu berhitung.
11.  Siswa diminta menghitung jumlah dua bilangan yang diberikan oleh guru dengan alat bantu berhitung, contohnya 11 + 5.
12.  Siswa diperkenalkan tabel nilai tempat sebagai alat bantu yang dapat digunakan dalam melakukan operasi.
hitung.
13.  Siswa diperkenalkan arti dari kata satuan dan puluhan.
14.  Siswa mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru menggunakan
tabel nilai tempat untuk menghitung jumlah dua bilangan
Tanya jawab








penugasan

ceramah





Demonstrasi




Ceramah





penugasan
1 menit


1 menit


2 menit


2 menit

1 menit



1 menit

2 menit



1 menit




2 menit

3 menit
secara berkelompok.
15.  Siswa berlatih penjumlahan di buku siswa.
16.  Bermain mencari pasangan angka

Penugasan

4 menit

5 menit
 IV.            Kegiatan Akhir
·         Guru dan siswa menyimpulkan materi pembelajaran yang telah berlangsung
·         Refleksi
·         Tindak lanjut
·         Doa

Tanya jawab




3 menit


1 menit
1 menit
2 menit
Total Waktu
45 menit

    X.  Penilaian                 
  • Prosedur
Proses penilaian terhadap siswa dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung dan pada akhir pembelajaran.
·         Teknik                         : tes tertulis
  • Bentuk                        : tes uraian
  • Soal / Instrumen          : terlampir









Mengetahui
Kepala Sekolah




_______________         ______
NIP .............................................

Jember...........................
Praktikan



ELLA MASHULATUL MUFIDA
___________                 _________
NIM 130210204120




Lampiran 1: Materi Pembelajaran


Lampiran 2 : Media Pembelajaran
Gambar Keluarga Besar Udin

Kartu Kosakata dan  Kartu Gambar
Tabel nilai tempat


Alat bantu hitung



Aturan main mencari kartu pasangan
1.    Siswa dikelompokkan ke dalam dua kelompok besar dengan nama “Sahabat” dan “Karib”.
2.    Setiap siswa dalam kelompok diberi nomor dada 1 sampai 10.
3.    Kelompok “Sahabat” diminta berdiri di sebelah kiri dan kelompok “Karib” berdiri di sebelah kanan.
4.    Buat jarak antar kelompok sepanjang 4 meter (sesuaikan dengan lapangan yang akan digunakan) dan guru berdiri di antara kedua kelompok.
5.    Guru mengangkat sebuah kartu bilangan (misalnya 14).
6.    Setiap anggota kelompok “Sahabat” dan “Karib” berlari untuk saling mencari dengan menjumlahkan nomor dadanya hingga berjumlah 14 (Misalnya siswa bernomor 7 dapat berpasangan dengan nomor 7).
7.    Siswa yang sudah menemukan pasangannya, dapat menemui guru untuk mendapatkan poin (poin dapat berupa bintang yang ditempel atau stempel bintang).
8.    Setelah mendapatkan poin, siswa dapat kembali ke tempat semula dengan cara melompat.
9.    Jika siswa tidak berlari saat mencari pasangan dan tidak melompat saat kembali ke tempat semula, maka tidak mendapat poin.
10.  Lakukan permaian secara berulang dengan menunjukkan kartu bilangan yang berbeda.
11.  Poin dihitung pada akhir permainan dan siswa yang mendapatkan poin akan mendapatkan hadiah dari guru




Lampiran 3: Soal/Instrumen Penilaian
Penilaian: Unjuk Kerja
Rubrik Memberikan Tanggapan Berdasarkan Gambar
No
Kriteria
Baik sekali
4
Baik
3
Cukup
2
Perlu bimbingan
1
1.
Kemampuan
memberikan
tanggapan
· Tanggapan siswa sesuai dengan fakta yang ada di gambar
· Siswa menambahkan informasi di luar gambar
Tanggapan siswa sesuai dengan fakta yang ada
di gambar
Tanggapan siswa tidak sesuai dengan fakta yang
ada di gambar
Belum mampu memberikan tanggapan
2.
Kepercayaan diri dalam memberikan
tanggapan
Tidak terlihat ragu-ragu
Terlihat ragu-ragu
Memerlukan bantuan guru
Belum menunjukkan
kepercayaan diri






Soal kelompok
Jawablah dengan bantuan tabel niat tempat!
1.      10 + 2 =
2.      12 + 3 =
3.      11 + 6 =
4.      10 + 4 =
5.      11 + 5 =
Format penilaian
NO
NAMA
SOAL

SKOR

NILAI
1
2
3
4
5
1
A. Fatur Rozi







2
Afif Isa M







3
Ahmad soim







4
Ardian Maulana







5
Dwi Saeputri







6
Ella Mashulatu M







7
Exa Hadi







8
Mahfud Alfarisi







9
Nurdini Amilia                  







10
Syukron M








Kriteria penskoran
Soal No. 1 skor
10

Soal No. 2 skor
10

Soal No. 3 skor
10

Soal No. 4 skor
10

Soal No. 5 skor
10

Total Skor
50

Nilai = ( SKOR PEROLEHAN / TOTAL SKOR ) x 100
Soal individu
Selesaikan latihan di bawah ini dengan benar!
1.       
10 + 3 = ....
           = .... puluhan + .... satuan =
2.       
10 + 5 = ....
         =....puluhan + .... satuan =
3.       
 
10 + 1 = ....
= ....puluhan + .... satuan =
4.       
10 + 4 = ....
=....puluhan + .... satuan =
Format penilaian
NO
NAMA
SOAL

SKOR

NILAI
1
2
3
4


1.
A. Fatur Rozi






  2.
Afif Isa M






3.
Ahmad soim






4.
Ardian Maulana






5.
Dwi Saeputri






6.
Ella Mashulatu M






7.
Exa Hadi






8.
Mahfud Alfarisi






9.
Nurdini Amilia                  






10.
Syukron M







Kriteria penskoran
            Soal no 1 skor = 25
            Soal no 2 skor             = 25
            Soal no 3 skor             = 25
            Soal no 4 skor             = 25
            Total skor                    = 100
Nilai = ( SKOR PEROLEHAN / TOTAL SKOR ) x 100



Kunci Jawaban
Tugas kelompok
1.      12
2.      15
3.      17
4.      14
5.      16
Tugas individu
1.      10 puluhan + 3 satuan = 13
2.      10 puluhan + 5 satuan = 15
3.      10 puluhan + 1 satuan = 11
4.      10 puluhan + 4 satuan = 14

0 komentar:

Posting Komentar